bersholawat nya Allah, malaikat, dan orang beriman tentu saja berbeda. kalo Allah bersholawat kepada Nabi Muhammad, itu artinya, Allah memberikan rohmat dan rohimnya kepada Nabi Muhammad SAW. kalau malaikat yang bersholawat kepada Nabi, artinya mendoakan Nabi atau meninggikan Nabi Muhammad SAW atau memuliakan Nabi Muhammad SAW. sedangkan ketika orang beriman bersholawat,. itu artinya meminta pertolongan atau syafaat kepada Nabi Muhammad SAW. Sholawat juga digunakan untuk berdoa, Sholawat juga bisa untuk menolak bala' atau digunakan untuk memperlancar rizqi dari Allah. maka perbanyak lah membaca sholawat kepada Nabi muhammad SAW.
ada kisah nyata, salah seorang santri dari ustadz kondang yang telah mengajarkan untuk membaca sholawat 100 kali tiap hari untuk memperlancar rizqi. nah suatu saat santri tersebut tengah dalam perjalanan dan kehabisan bensin, karena sedang tidak membawa uang, santri tersebut bingung. kemudian santri tersebut teringat kembali dengan nasihat sang Ustadz untuk bersholawat, maka bersholawatlah santri tersebut sembari memegangi tangki bensin motor. Baru sampai hitungan sholawat yang ke-30, datanglah pak Polisi. Polisi tersebut curiga dengan tingkah laku santri tersebut, Polisi pun akhirnya mengintrogasinya dan menuduh santri tersebut mau melakukan pencurian motor. Santri yang merasa tidak berdosa itu pun kaget, kemudian santri tersebut menjelaskan bahwa dirinya sedang kehabisan bensin dan membaca sholawat untuk mengatasi maslah tersebut. Sang Polisi pun menertawakan santri tersebut kemudian mengajaknya ke pom bensin terdekat, dan memberinya satu liter bensin. setelah itu kemudian polisi pun menyuruhnya menyalakan motor itu, motornya pun menyala. kemudian polisi itu menertawakan santri tersebut, bahwa kalau kehabisan bensin itu bukan sholawat, tapi ya dibelikan bensin. dengan kerendahan hatinya santri tersebut kemudian berkata bahwa kalau dia diajari gurunya sholawat 100 kali, tadi baru sholawat 30 kali saja sudah mendapat stu liter bensin dari pak polisi tersebut, apalagi kalau sholawatnya sudah sampe 100 kali, mungkin sampai full tank itu motor diisinya. Pak Polisi pun hanya bisa tercengang mendengar penuturan santri tersebut.
itu adalah salah satu contoh kisah nyata tentang keajaiban sholawat. semoga kita senantiasa bersholawat kepada Nabi Muhammad SAW dan mendapat syafaatnya di dalam kehidupan yang sekarang dan yang akan datang , aamiin . Allahumma sholli 'alaa sayyidinaa Muhammad . . .
wallahu a'lamu . . .
(hasil dari ngaji bersama ust Junaidi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar