Minggu, 01 Mei 2016

Keutamaan Tassawuf

PENTINGNYA ILMU TASAWUF
بسم الله الرحمن الرحيم
السلام عليكم ورحمة الله وبر كته
اللهم صل وسلم اشرف الصلاة والتسلم على سيدنا ونبينا محمد الرؤف الرحيم
Moga saudaraku hari ini senantiasa dalam kebahagian dan Rahmat Allah Ta'ala.

Ketahuilah wahai saudaraku bahwa ilmu yang membawamu takut kepada Allah Ta'ala serta menuju keRidhoan-Nya adalah ilmu Tasawuf atau ilmu Thariqat, karena ilmu ini membawamu kepada mengenal akan Tuhanmu (Ma'rifatullah) ,serta memperbaiki sifat-sifat hatimu,berakhlak mulia, agar engkau senantiasa dalam keRidhoan Allah Ta'ala serta ikhlas melaksanakan ibadat. Seperti yang disebut oleh beberapa Ulama Arifbillah :
   Syeikh Ibnu Ibad r.a. dalam Syarah Hikam Ibnu Atha'illah r.a.  berkata :"Ilmu tasawuf inilah seluruh ilmu yang seyogyianya bagi manusia mentotalitaskan umurnya dalam mempelajarinya dan tidak boleh puas dengan mendapatkan banyak atau sedikit." Maksudnya bagi orang yang ingin mendapatkan kebahagian didunia dan diakhirat, seyogyianya menghabiskan umurnya dengan mengaji ilmu-ilmu tasawuf baik fardhu 'ain atau fardhu kifayah, melaksanakan,mengamalkan serta mentelaahnya. Karena makin banyak mengetahui ilmu tasawuf semakin banyak pula rasa takut kepada Allah Ta'ala, sedangkan selain ilmu ini tidak begitu dituntut banyak, melainkan sekedar kewajiban kita jua.
   Imam Ghazali r.a. berkata :"Barang siapa tiada baginya ilmu qaum (ilmu tasawuf) ,niscaya ditakuti baginya suul khatimah (mati dalam keadaan maksiat) .
Saiyidi As-Syeikh Abul Hasan Asy-Syadzili r.a. berkata :
مَنْ لَمْ يَتَغَلْغَلْ فِى هَذِهِ العُلُوْمِ مَاتَ مُصِرًّا عَلَى الْكَبَآئِرِ وَهُوَ لاَيَعْلَمُ.
Artinya :"Barangsiapa tidak masuk serta mahir dalam ilmu ini (tasawuf) ,niscaya ia mati dalam membawa dosa-dosa besar tanpa di sadarinya."
Moga ALLAH TA'ALA memudahkannya dan memberkahi kehidupan kita. Aamiin.
Al Faqir Irsan Daeng Ngerang

MAMFAAT MENGEKALKAN DZIKRULLAH


بسم الله الرحمن الرحيم

السلام عليكم ورحمة الله وبر كته

اللهم صل وسلم اشرف الصلاة والتسلم على سيدنا ونبينا محمد الرؤف الرحيم

Moga saudaraku hari ini senantiasa dalam kebahagian dalam keridhoan Allah Ta'ala.


Saiyidi As-Syeikh Abdul Wahab As-Sya'rani Rahimahullah Ta'ala berkata : "Ketahuilah bahwa membaca dzikrullahi Ta'ala secara berkekalan itu akan memadamkan segala penyakit yang batin seperti ,kibir, 'ujub prasangka, hasad dengki, dendam khusumat, khianat,penipu, suka dipuji dan sebagainya."


   Saiyiidi As-Syeikh Ibarahin Al-Matlubi Wali Allah besar dinegri Mesir telah berkata:

وَاعْلَمْ أَنَّهُ لاَ يَصِلُ إِلَى الْحَضْرَةِ الإِلَهِيَةِ إِلاَّ بِالذِكْرِ.

Artinya : "Ketahuilah bahwa seseorang itu tidak akan sampai ke hadhrat Ilahi melainkan dengan membanyakkan dzikrullah."


Moga Allah senantiasa mengingatkan kita.

Al Faqir Irsan Daeng Ngerang

FADHILAH ILMU TASAWUF

  الحمد لله الذ اصطفى بعض عباده بسلوك طريق المقربين، ونور قلبه بنور الايمان واليقين، والصلاة والسلام على سيدنا محمد سيد الانبياء والمرسلين، وعل اله وصحبه والتابعين.

 Moga Saudaraku senantiasa dalam Rahmat dan berkah Allah Ta'alla.

    Ibnu Ajibah r.a. berkata : "Tasawuf  adalah ilmu yang menerangkan tentang tata cara kelakuan atau amaliah untuk menuju keharibaan Tuhan, Sang Maha di Raja (Mulk al Mulk) ,membersihkan pendalaman jiwa dari akhlak yang hina dan menghiasinya dengan berbagai macam kemuliyaan. Awalnya adalah ilmu, pertengahannya adalah amal dan akhirnya adalah penganugerahan."

   Tasawuf adalah ilmu yang paling luhur dan agung, yang paling terang dalam menyinari batin. Sehingga para mutashowwif atau sufi (orang yang mempelajari dan berperilaku tasawuf) adalah orang-orang yang diberikan keunggulan dari semua manusia setelah para Nabi dan Rasul. Dalam hati mereka terkuak rahasia-rahasia langit. Hati mereka penuh dengan cahaya Allah. Mereka menjadi penolong dan pelindung bagi umat yang membutuhkannya. Karena hati mereka selalu bersama Allah al-Haq (Yang Maha Benar), maka setiap ucapan dan perbuatan mereka bersumber dari al-Haqq, sehingga selalu diarahkan pada kebenaran. (Tanwir al-Qulub, 407)

Moga Allah senantiasa memberikan kita petunjuk kejalan yg penuh dengan Nur dan memudahkan kita dalam menggapai yang kita hajatkan dalam keridhoan Ilahi Rabbi


Tidak ada komentar:

Posting Komentar